January 10, 2020 | BPS Activities
Dalam rangka peningkatan kapasitas dan kemampuan pegawai, Badan
Pusat Statistik Kabupaten Blora mengadakan kegiatan Sharing Knowledge
“Public Speaking” pada Jumat (10/1) lalu. Kegiatan ini dilakukan sebagai
tindak lanjut dari Workshop Change Agent Network (CAN) yang dilakukan di
Semarang pada Desember 2019. Kegiatan ini dihadiri dengan antusias oleh pegawai
di lingkungan BPS Kabupaten Blora. Materi yang diberikan adalah materi terkait
bagaimana menjadi pembicara publik yang baik dan percaya diri, misalnya
bagaimana cara mengatasi gugup, menyusun struktur isi materi, serta teknik
melakukan public speaking termasuk bahasa verbal dan nonverbal. Secara khusus, pegawai dibekali materi public
speaking agar nantinya dapat lebih mempersiapkan diri dalam menghadapi
Rapat Koordinasi Desa di tingkat kecamatan dalam rangka Sosialisasi SP2020 yang
akan dilakukan dalam waktu dekat.
Acara dibuka oleh
Kepala BPS Kabupaten Blora, Heru Prasetyo. Dalam sambutannya, Heru menyampaikan
betapa pentingnya kemampuan public speaking serta memotivasi pegawai
agar dapat percaya diri ketika berbicara di depan umum. Acara kemudian
dilanjutkan dengan penyampaian materi serta praktek public speaking
kepada para pegawai khususnya para calon Koordinator Sensus Kecamatan (Koseka)
SP2020 yang nantinya akan menjadi narasumber/pemateri pada saat rakordes di
tingkat kecamatan. Pada sesi praktek, masing-masing pegawai diberi waktu 3
menit untuk memaparkan presentasi singkat dengan tema SP2020. Setelah dilakukan
acara ini diharapkan para pegawai dapat menjadi pembicara publik yang lebih
baik serta lebih siap menghadapi Rakordes SP2020 yang akan dilakukan dalam
waktu dekat ini.
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Blora (Statistics of Blora Regency)Jalan Rajawali Nomor 12 Blora 58211 Telp. & Faks (0296)531191 Homepage. http://blorakab.bps.go.id/ e-mail: bps3316@bps.go.id
About Us